Search This Blog

Saturday, December 5, 2009

harapan dari seorang yang tak ternama

penguasa
dimanakah dapat kucari kalian
butakah hati nuranimu
lihat sekelilingmu
kami juga manusia
apa karena baju kami lusuh dan kotor hingga kalian merasa jijik pada kami
parfum kami hanyalah keringat tuuh ini
tapi kami juga warga negara indonesia
kami juga yang memilih kalian
tengoklah
kami rindukan penguasa yang merakyat
bukan merakyat dalam slogan saat kampanye
kami bukan komoditas politik

berikan solusi jangan cuma janji2
kami tak butuh omong kosongmu
berikan kami pekerjaan
kalau bukan kepada kalian kemana lagi kami mengadu
keringat ini sudah habis
sudah lelah dengan keadaan
karena keadilan yang tak kunjung menghampiri kami

salahkah aku terlahir di republik ini
atau salah ibuku yang melahirkanku
dimana kucari dirimu penguasa
birokrasi yang merumitkan otak
musibah yang melanda negeri adalah ujian
tsunami, lapindo, teror, dan penggusuran adalah contoh kecil
entah esok apa lagi
harapan dari seorang yang tak ternama untuk negeri tercinta

No comments:

Post a Comment

Followers

Blog Archive

Powered By Blogger